[SEGA-SELASA GAMING] Review Friday The 13th : The Game

Pada tahun 2017 banyak game yang muncul dengan genre yang berbeda. Mulai dari game yang bergenre horror, racing, arcade dan masih banyak yang lainnya. Oleh karena itu pada tahun ini pasti banyak orang-orang yang pada upgrade komputernya supaya bisa main game terbaru. Oke hari ini saya akan membahas tentang game yang terbaru di 2017 yang bergenre horror pasti di antara kalian banyak yang suka. Makanya saya akan membahas game tersebut.

Oke langsung saja ke topik ya. Kali ini saya akan membahas game terbaru yang dirilis oleh Gun Media pada tanggal 26 Mei 2017 ya itu game yang berjudul “Friday the 13th : The game”. Katanya game tersebut sangat seram karena didalam game tersebut menceritakan tentang orang atau iblis yang memakai topeng dengan membawa kapak yang sangat besar. Orang atau iblis itu didalam ceritanya bernama Jason Voorhees yang siap meneror kalian.



Jadi didalam game ini kita akan bertemu dengan dua karakter, yaitu karakter sebagai survivor dan yang satunya lagi sebagai Jason Voorheer yang siap membantai si survivor tersebut. Untuk karakter sebagai survivor kita bisa memilih gendernya bisa jadi laki-laki ataupun bisa jadi perempuan dan untuk karakter sebagai Jason Vooheer kita bisa memilih bentuk tubuh dan mukanya mulai dari yang seram sampai ke yang paling seram.






Oh iya di setiap karakter memiliki skill yang berbeda juga dan memiliki kemampuan untuk bertahan hidup yang berbeda-beda. Untuk bagian persenjataan jangan perlu takut kita dapat mencarinya keseluruh rumah dan disana kita akan mendapatkan senjata, tool, first aid dan alat penjebak supaya si Jason Voorheer akan terjebak di alat itu dan mati. Senjatanya sangat bermacam-macam dan disetiap senjatanya juga memiliki skill seberapa kuat untuk membunuh si Jason tersebut.


Untuk pergi dari tempat tersebut dan menghindari supaya tidak dibunuh oleh Jason kita harus menaiki mobil. Untuk menaiki mobil tersebut kita harus mencari kunci mobil di dalam rumah-rumah penduduk di daerah itu yang barang di dalam rumah itu sangatlah banyak. Jika kunci mobilnya sudah kita temukan kita bisa memakai mobil tersebut dengan catatan kita harus mengisi bensi dan kita harus membenarkan mobil itu. Untuk membenarkan mobil itu lumayan sulit, kita harus mencari warga atau orang yang bisa membenarkan mobil itu.

Setelah membenarkan mobil itu kita bisa menjalankannya dan kita bisa menghindari dari si monster Jason tersebut. Oh ya untuk mengetahui kalau si Jason itu sudah dekat kita akan mendengarkan suara atau lagu yang bikin bulu kudu kita naik. Begitulah kesan pertama memainkan game ini. Jadi untuk memainkannya kita harus memiliki mental yang kuat dan harus berani jika ada si Jason tersebut. Untuk memainkan game ini gak perlu takut karena bisa dimainkan di Playstation 4, Xbox one dan PC juga bisa.

Untuk memainkan game ini di PC kita perlu spek yang pas supaya tidak ngeLAG, berikut speknya :

Minimum spek :
  • ·         Os : Windows 7
  • ·         CPU : Intel Core i3-530 / AMD Athlon II X2 270
  • ·         GPU : NVIDIA GeForce GTX 550 / AMD Radeon HD 6000 Series
  • ·         VRAM : 1 GB
  • ·         RAM : 4 GB
  • ·         HDD : 4 GB
Maximum spek :
  • ·         Os : Windows 10
  • ·         CPU : Intel Core i3-3240 / AMD Athlon X4 860K
  • ·         GPU : NVIDIA GTX 750 Ti / AMD Radeon R9 270K
  • ·         VRAM : 2 GB
  • ·         RAM : 6 GB
  • ·         HDD : 4 GB
Untuk meminang game ini kita bisa beli di Steam atau juga bisa beli di game store. Oke itu informasi dari saya. Mudah-mudahan informasi ini dapat membantu ya…jika ada yang bosan dengan game yang itu-itu saja dan ingin mengganti atau menambah game yang ada di rumahmu. Sebenarnya mimin juga bosan dengan game yang itu-itu saja. Oke kalau begitu sekian dari saya dan jangan lupa kembali lagi ya untuk mendapatkan info yang sangat menarik. Terima kasih telah membaca 

Unknown

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar